Beranda · Tips Trick · Film · Lagu · PHP · Tutorial Umum · jQuery · Otomotive

Adakah Kasih Dihatimu?


Adakah kasih dihatimu?


Seekor kucing yang telah tersakiti menatapku dan hendak bertanya adakah kasih dihatimu?


Airmatanya tidak lagi keluar karena kesakitan yang terlalu parah, dia jatuh dari ketinggian 10 meter dan terlontar dari kejauhan 15 meter, hatikku menangis saat menatapnya, melihatnya tanpa keluhan, tanpa bertanya kenapa ini terjadi padanya,

hati kecilku bertanya kenapa kau tidak melawan? kenapa kau tidak membalas? kenapa kau diam saja?

kucing itu diam, tidak bisa bergerak,mungkin aku telah mematahkan tulangnya, penyesalan yang dalam dari hati ini sambil menggendongnya kembali ke rumah,

Kucing itu menatapi nasibnya, dia sadar bahwa kehadirannya tidak disenangi oleh manusia,

mungkin dia berusaha mengatakan bahwa tidak akan mengganggu tidurku lagi, tidak akan berteriak-teriak di pagi dan malam hari, 


Dia sadar bahwa dia hanya seekor kucing yang tidak ada gunanya, yang hanya bisa berteriak meminta makan, meminta perhatian, bahkan pelukan dari manusia.


Kadang sebagai manusia kita tidak pernah sadar akan kasih yang kita miliki, kasih yang seharusnya untuk mengasihi siapa dan apa saja, tapi tidak berlaku kepada kucing itu, kucing malang yang menanti ajal kematiannya karena tersakiti oleh manusia bahkan di tinggal oleh induknya.
 

Sudah 1 minggu kucing itu tidak makan tidak minum, setiap hari hanya bisa berteriak dan berteriak, walaupun keselamatannya sudah tidak dihiraukan lagi, tidak takut terinjak manusia, tidak takut lagi akan anjing yang selalu memusuhinya, bahkan siang haripun terasa sangat dingin karena ditinggal sang induk,,


Dan hari ini penyesalanku karena telah menyakitinya, 


Apa yang ada didalam hatiku?


Adakah kasih di hatiku?


Aku terlalu mementingkan diri sendiri,
 

Aku terlalu egois 


Aku terlalu memikirkan keselamatanku 


Aku terlalu takut kehilangan kehidupanku

Sehingga kucing itu tidak mendapatkan kasih yang ada padaku,

Simpan saja kasihmu itu, sampai ajal menjempumu…


Apakah yang lebih penting dari mengasihi?


Kasih adalah segalanya


Orang yang tidak mengasihi, tidak mengenal Allah karena Allah adalah kasih.

maka orang yang tidak menaruh kasih itu tidak mengenal Allah; karena Allah itu kasih adanya.
1 Yohanes 4:8




 Maafkan Aku.. karena telah menyakitimu


Artikel keren lainnya:

Belum ada tanggapan untuk "Adakah Kasih Dihatimu?"

Post a Comment